Kembang api


Kamis, 16 Januari 2020

Kecamatan Badau Kabupaten Belitung Kep.Bangka-Belitung





Kecamatan Badau



Kecamatan Badau, merupakan salah satu wilayah administrasi dibawah Pemerintah Kabupaten Belitung.

Letak Kecamatan ini, berada dibagian tengah Pulau Belitung.



Luas Kecamatan Badau secara keseluruhan mencapai 458.200 kilometer (km) persegi atau 19,95 persen

dari wilayah Belitung. Kecamatan ini memiliki tujuh Desa, yaitu :

Desa Badau, Desa Cerucuk, Desa Sungai Samak, Desa Air Batu Buding, Desa Kacang Butor,

Desa Ibul dan Desa Pegantungan.



Produk unggulan yaitu buah nanas,  Nanas ini sudah tersebar di Desa Badau, Ibul dan Sungai Samak.



Desa / Kelurahan di Kecamatan Badau, Kabupaten Belitung, Bangka Belitung

1.       Air Batu

2.       Badau

3.       Cerucuk

4.       Ibul

5.       Kacang Botor

6.       Pegantungan

7.       Sungai Samak



Kecamatan Badau telah ditetapkan sebagai salah satu daerah tujuan wisata yang ada di Kabupaten Belitung.

Berbagai objek wisata tersedia di Kecamatan Badau, antara lain terdapat museum yang menyimpan berbagai benda pusaka,

Pasar Rimba dengan menu vegetariannya di Desa Kacang Butor, wisata ziarah makam Datuk Gunung Tajam,

Datuk Sumenggi, Gunung Keramat dan makam tua di daerah Ibul yang semuanya sudah dibuat sebagai Situs Budaya

oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Belitung.



Jejak sejarah Kecamatan Badau



KERAJAAN BADAU



Diyakini sebagai kerajaan yang pertama di Belitung, dirintis oleh seorang bangsawan Majapahit bernama Datuk Moyang Geresik,

di kaki Gunung Badau, sekitar abad XVI. Wilayah kerajaan ini meliputi Badau, Ibul, Bangek, Bantaian, Simpang Tiga, bahkan hingga ke Buding,

Manggar dan Gantung di Belitung Timur.



Kiranya Itu saja yang dapat saya sampaikan Lebih dan Kurangnya saya minta Maaf dan mengucapkan Banyak terimakasih


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

"orang yang baik selalu mengucap salam bila berkunjung"