Multi Tech Editing Video,Music,Photo,cetak undangan,kartu nama,Disgn logo,T-shirt dll.Warnet Browsing,Download,Chatting,Online,Game Online/off line dll Jl.Basuki Rachmat II no.09 Tanjungpandan Call.071922723-087896436036
Kembang api
Kamis, 04 April 2019
OLEH OLEH KHAS BELITUNG
Belitung. Ya, Salah satu aktivitas wajib dan menyenangkan saat traveling adalah wisata belanja. Meskipun destinasi liburan yang kita tuju bukanlah kota belanja namun tetap saja aktivitas belanja khususnya berburu oleh-oleh khas suatu daerah tetap saja menyenangkan.
oleh-oleh khas belitung yang wajib anda beli bila sedang tour ke Belitung :
1. Getas : Merupakan getas asli Belitung yang terbuat dari ikan berbentuk bulat, dan sebagaian bulat panjang.
2. Aneka kerupuk atau kemplang ikan : banyak sekali jenis dan rasa kuruk ikan di Belitung. Sebagian orang menyebut kerupuk dengan kemplang. Salah satu hal yang membedakan kerupuk Belitung adalah rasa ikannya yang sangat kentara. Maklum daerah ini memang memiliki banyak sekali ikan segar hasil tangkapan nelayan lokal.
3. Terasi Belitung : terasi udang asli dengan mutu yang telah teruji. yang dikerjakan dengan cara tradisional dari negeri “LASKAR PELANGI” Belitung – Babel – Indonesia.
4. Abon Ikan (sambel lingkung) : Abon ikan kahas Belitung yang terbuat dari ikan tenggiri, yang biasanya di sebut orang belitung sambel lingkung.
5. Kopi Belitung : meski anda tak suka kopi tak ada salahnya memberikan kopi untuk tetangga atau teman kantor. Apalagi kopi Belitung. Ini bisa jadi buah tangan spesial untuk mereka.
6. Keripik Sukun Belitung : keripik sukun ini bisa dibilang wajib anda beli sebagai oleh-oleh karena sangat khas Belitung alias Belitung banget. Meski begitu anda harus pandai memilah-milih karena kadang kripiknya sangat keras dan kurang berasa. Bentuknya ada yang diiris tipis dan bulat. Ada juga yang dipotong memanjang. Rasanya asin, gurih dan nikmat.
7. Keripik Ikan Tri : Teri krispi menjadi salah satu makanan yang begitu dikenal di sekitar Desa Sijuk, Tanjung Binga. Makanan ini banyak ditemukan di warung-warung yang berada di sepanjang jalan kawasan Sijuk. Salah satu tempat yang menjual teri krispi ini adalah di warung-warung yang ada di sekitar Pantai Tanjung Tinggi. Selain di Desa Sijuk, teri krispi Tanjung Binga ini juga sudah banyak dijual di kawasan Belitung.
Rasanya yang asin dan gurih membuat teri krispi begitu nikmat saat disantap. Bahan dasar ikan teri yang masih segar hasil tangkapan nelayan Desa Tanjung Binga membuatnya menjadi salah satu penganan yang digemari masyarakat di Belitung. Teri krispi ini memiliki beberapa varian rasa seperti balado, keju, serta tidak lupa rasa originalnya.
Teri krispi ini dibuat dari bahan-bahan seperti ikan teri berukuran sedang, tepung beras, tepung tapioca, garam, bawang putih, telur, dan lada. Paduan bahan-bahan ini diolah menjadi satu dan menghaslkan sajian kuliner khas yang nikmat.
8. Kericu : kericu adalah cemilan ringan yang diolah dari telur-telur cumi segar hasil dari laut perairan Belitung. Rasanya sangat lezat dan bisa nikmati bersama nasi atau mie.
untuk lebih jelasnya simak saja video berikut ini Teman-teman
JERAMBA KUBU BELITUNG
Jembatan Kubu ini merupakan pembatas antara Kecamatan Tanjungpandan dengan Kecamatan Sijuk; dimana Desa Air Saga merupakan desa paling ujung dan diseberang Jembatan Kubu terletak sebentuk desa yang bernama Desa Batu Itam, merupakan desa awal dari Kecamatan Sijuk
Di antara Desa Air Saga dengan Desa Batu Itam, terdapat satu jembatan besi yang bernama Jembatan Kubu (oleh penduduk Belitong jembatan ini disebut Jeramba Kubu), dimana dibawah Jembatan Kubu ini adalah Muara dari Sungai Kubu yang langsung ke Laut Lepas. Kawasan Jembatan Kubu merupakan tempat yang cukup vital bagi warga Desa Air Saga dan Desa Batu Itam, karena warga disini memiliki mata pencaharian sebagai nelayan.
Menurut legenda masyarakat setempat, Tanjung Kubu berasal dari kata Kubu atau Benteng Pertahanan, yang berfungsi sebagai tempat berlindung para penduduk sekitar jika ada Lanun atau perompak gerombolan atau bajak laut yang sering menuju muara sungai, karena kondisi perairan Belitung pada masa itu sering disinggahi dan bahkan didiami oleh bajak laut.
Dapat kita lihat Pemandangan perahu boat nelayan dan Kapal Bagan sedang diparekir pada muara Sungai Kubu.
di sisi kanan dan kiri muara sungai tersebut mempunyai pohon-pohon bakau yang tersusun rapi secara alami.
Biasanya ketika air pasang banyak penduduk yang memancing ataupun menjaring ikan di aliran muara tersebut.
untuk lebih jelasnya simak saja video berikut ini Teman-teman
MAKAN BEDULANG BELITUNG
Acara Maras Taun dan Makan Bedulang yang digelar di Dusun Ulim, Desa Lasar Belitung berlangsung meriah.
Tepatnya di kediaman Ketua Kerukunan Dukun Se Pulau Belitong, Kik Mukti
Secara lebih luas, ritual Maras Taun dapat dimaknai sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala kebaikan yang telah mereka peroleh pada tahun lalu dan sekaligus permohonan perlindungan untuk tahun berikutnya.
Makan Bedulang ala Belitong sebagai warisan budaya yang harus dilestarikan di Belitong, karena banyak mengandung filosofi terkait adat dan budaya.
Adapun salahsatu nilai filosofinya adalah, dudok bersilak, yang menunjukkan nilai filosofis atas kesetaraan dan kebersamaan.
Dikatakannya, Tradisi Makan Bedulang adalah menekankan konsep hubungan antar manusia (social system) dengan lingkungan alam sekitarnya (ecosystem), yaitu alam telah menyediakan berbagai kebutuhan bagi manusia.
Sedangkan Tradisi Makan Bedulang di lingkungan keluarga, menunjukkan rasa syukur atas rezeki yanh dikaruniakan oleh Allah SWT.
selain itu, Tradisi Makan Bedulang di lingkungan sosial, seperti upacara adat (maras taun, syukuran kelahiran, sunatan, pernikahan, berua, bilang-ari) atau upacara adat lainnya, dilakukan sebagai sarana silaturahim dalam rangka meningkatkan rasa kebersamaan dan kesetaraan sesama anggota masyarakat.
untuk lebih jelasnya simak saja video berikut ini Teman-teman
Selasa, 02 April 2019
IKAN BAKAR BUMBU BELITUNG
Menjelajah Belitung memang tidak akan ada habisnya. Ada begitu banyak obyek wisata yang wajib untuk anda kunjungi mulai dari pantai hingga pulau-pulau eksotisnya. Panorama di Belitung akan membuat feed instagram anda semakin cantik dan keren. Tapi selain keindahan alam, faktanya kuliner di Belitung bisa menggoyang lidah anda lho. ...Tidak percaya? ....Simak Video Berikut ini berikut ini ya..
Langganan:
Postingan (Atom)