Kembang api


Jumat, 04 Desember 2020

Penutupan Festival Tanjung Kelayang 3 ( 15 -19 November 2020 ) di Panta...


( Festival Tanjung Kelayang yang ditetapkan sebagai kelender event nasional oleh kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ) Festival Tanjung Kelayang di selenggarakan yang ke-3 kalinya pada tahun 2020 ini yang selenggarakan di Pantai Tanjung Kelayang, Belitung. Pembukaan Festival Tanjung Kelayang 2020 ini dilakukan langsung oleh Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Abdul Fatah dan dihadiri pula oleh Bupati Kabupaten Belitung Sahani Saleh dan Sekretaris Deputi Bidang Produk Wisata serta Penyelenggara Kegiatan (Event) Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Edy Wardoyo. JADWAL ACARA Pangelaran Seni Budaya - Pameran KUKM - Lomba Fashion Show Casual Batik pantai Lomba lari 5K - Lomba Pidato Bahasa inggris - Parade Pelangi Budaya - Lomba Vlog Dramatari Klosal - Pesta Kembang Api Tanjung Kelayang Sesuai namanya, pantai Tajung Kelayang merupakan semenanjung yang menjorok ke arah utara. Garis pantainya membentang sepanjang 4 kilometer hingga ke pantai Tajung Tinggi di sisi timur. Pantainya yang luas serta tekstur pasir halus menjadikan Tanjung Kelayang tempat yang cocok untuk berjalan kaki santai atau sekadar berbaring sambil menikmati semilir angin. Lautnya pun tidak kalah memukau. Gradasi air laut berwarna bening kehijauan di tepi pantai yang dangkal perlahan-lahan menjadi warna biru gelap. Ombak di pantai ini juga tidak terlalu tinggi. Karena itulah banyak pengunjung tak segan-segan untuk berenang.