Kembang api


Kamis, 04 April 2019

OLEH OLEH KHAS BELITUNG





Belitung. Ya, Salah satu aktivitas wajib dan menyenangkan saat traveling adalah wisata belanja. Meskipun destinasi liburan yang kita tuju bukanlah kota belanja namun tetap saja aktivitas belanja khususnya berburu oleh-oleh khas suatu daerah tetap saja menyenangkan.



oleh-oleh khas belitung yang wajib anda beli bila sedang tour ke Belitung :



1. Getas : Merupakan getas asli Belitung yang terbuat dari ikan berbentuk bulat, dan sebagaian bulat panjang.



2. Aneka kerupuk atau kemplang ikan : banyak sekali jenis dan rasa kuruk ikan di Belitung. Sebagian orang menyebut kerupuk dengan kemplang. Salah satu hal yang membedakan kerupuk Belitung adalah rasa ikannya yang sangat kentara. Maklum daerah ini memang memiliki banyak sekali ikan segar hasil tangkapan nelayan lokal.



3. Terasi Belitung :  terasi udang asli dengan mutu yang telah teruji. yang dikerjakan dengan cara tradisional dari negeri “LASKAR PELANGI” Belitung – Babel – Indonesia.



4. Abon Ikan (sambel lingkung) : Abon ikan kahas Belitung yang terbuat dari ikan tenggiri, yang biasanya di sebut orang belitung sambel lingkung.



5. Kopi Belitung : meski anda tak suka kopi tak ada salahnya memberikan kopi untuk tetangga atau teman kantor. Apalagi kopi Belitung. Ini bisa jadi buah tangan spesial untuk mereka.



6. Keripik Sukun Belitung : keripik sukun ini bisa dibilang wajib anda beli sebagai oleh-oleh karena sangat khas Belitung alias Belitung banget. Meski begitu anda harus pandai memilah-milih karena kadang kripiknya sangat keras dan kurang berasa. Bentuknya ada yang diiris tipis dan bulat. Ada juga yang dipotong memanjang. Rasanya asin, gurih dan nikmat.



7. Keripik Ikan Tri : Teri krispi menjadi salah satu makanan yang begitu dikenal di sekitar Desa Sijuk, Tanjung Binga. Makanan ini banyak ditemukan di warung-warung yang berada di sepanjang jalan kawasan Sijuk. Salah satu tempat yang menjual teri krispi ini adalah di warung-warung yang ada di sekitar Pantai Tanjung Tinggi. Selain di Desa Sijuk, teri krispi Tanjung Binga ini juga sudah banyak dijual di kawasan Belitung.



Rasanya yang asin dan gurih membuat teri krispi begitu nikmat saat disantap. Bahan dasar ikan teri yang masih segar hasil tangkapan nelayan Desa Tanjung Binga membuatnya menjadi salah satu penganan yang digemari masyarakat di Belitung. Teri krispi ini memiliki beberapa varian rasa seperti balado, keju, serta tidak lupa rasa originalnya.



Teri krispi ini dibuat dari bahan-bahan seperti ikan teri berukuran sedang, tepung beras, tepung tapioca, garam, bawang putih, telur, dan lada. Paduan bahan-bahan ini diolah menjadi satu dan menghaslkan sajian kuliner khas yang nikmat.



8. Kericu : kericu adalah cemilan ringan yang diolah dari telur-telur cumi segar hasil dari laut perairan Belitung. Rasanya sangat lezat dan bisa nikmati bersama nasi atau mie.



untuk lebih jelasnya simak saja video berikut ini Teman-teman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

"orang yang baik selalu mengucap salam bila berkunjung"